Rabu, 19 Februari 2014

Dandenwal Secapa Tniad Meningkatkan Profesionalisme Prajurit



Dalam rangka melaksanakan program latihan satuan pada triwulan I, Kompi Detasemen Demontrasi dan Pengawalan Secapa Angkatan Darat melaksanakan upacara pembukaan kegiatan Latorsar dengan Irup Dandenwal Letkol Inf Supriyatin Jaya Kusuma, yang bertempat di lapangan Dendemwal. Senin (17/2/2014)
Latihan Perorangan Dasar tersebut di ikuti oleh Bintara dan Tamtama Kompi Dendemwal. Adapun materi yang dipelajari adalah meliputi rencana latihan, latihan teknik bertempur, intelejen, senjata, menembak, ilmu medan, komunikasi tempur, pioner, long malap, hukum humaniter, taktik, jasmil dan P3 sesuai dengan tujuan latihan ini adalah untuk memelihara, meningkatkan, dan mengetahui tingkat pengetahuan dan keterampilan perorangan prajurit sesuai BPUP serta sasaran bagi Bintara dan Tamtama Dendemwal, serta diharapkan mampu dan memahami tingkat ketrampilan dalam BPUP.

Pembinaan latihan yang dilaksanakan sesuai dengan program latihan satuan melalui langkah-langkah yang tepat, terencana, terpadu dan berkesinambungan dimaksudkan untuk memelihara dan meningkatkan profesionalisme prajurit Secapaad umumnya prajurit Dendemwal khususnya. (Penhumas Secapaad)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar