Fun Bike dan Gerak Jalan Santai Lepas Sambut Dankodiklat TNI AD
Subang
– Lebih dari 7000-an orang keluarga besar Kodiklat TNI AD dan Kostrad
melaksanakan kegiatan Fun Bike dan Gerak Jalan Santai yang dilaksanakan
di Kawasan Wisata Ciater Highland Resort, kegiatan ini dilaksanakan
dalam rangka lepas sambut Komandan Kodiklat TNI AD. Kegiatan acara lepas
sambut ini dipilih lokasi berbeda dengan kegiatan seremonial biasanya
yakni dilaksanakan di alam terbuka, dengan tujuan agar bisa lebih
mendekatkan antara seorang pimpinan dengan anggota dan seluruh
keluarganya. Dalam sambutan yang disampaikan seusai acara Gerak Jalan
dan Fun Bike, Letjen TNI Gatot Nurmantyo menyampaikan bahwa jabatan baru
yang diemban sebagai Pangkostrad merupakan hasil jerih payah seluruh
anggota Kodiklat TNI AD dan bukan semata-mata hasil dari keberhasilan
seseorang, karena dengan doa dan dukungan seluruh warga Kodiklat TNI AD
itulah Letjen TNI Gatot Nurmantyo menjabat sebagai Panglima Kostrad
sekarang.
Sementara
itu Dankodiklat TNI AD, Mayjen TNI Lodewijk F Paulus menyampaikan
Kodiklat TNI AD akan terus bersinergi dengan Kostrad dan akan
melanjutkan hal-hal yang telah diraih oleh Letjen TNI Gatot Nurmantyo
selama memimpin Kodiklat TNI AD dalam membina fungsi doktrin, pendidikan
dan latihan dalam rangka membentuk Prajurit Angkatan Darat yang
professional dan andal. Kamis (6/6)
Kegiatan
Fun Bike dan Gerak Jalan Santai juga dimeriahkan dengan panggung
hiburan yang menampilkan kreasi-kreasi dari warga Kodiklat TNI AD serta
dibagikan lebih dari 900 Door Prize antara lain Sepeda motor, Laptop, Hp
BlackBerry, TV, Lemari Es, Sepeda, Kompor gas dan hadiah lainnya kepada
seluruh peserta acara. Acara ini juga dihadiri Wadankodiklat TNI AD,
Kaskostrad, Pangdivif Kostrad, para Danpussen Kodiklat TNI AD, para
Direktur, Sekretaris, Inspektur Kodiklat TNI AD serta pejabat Kostrad,
Kodiklat TNI AD dan Kodam III/Siliwangi lainnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar